CENTRALBATAM.CO.ID, TPI –Sudah hampir Genap Setahun Kursi Wakil Walikota Tanjungpinang Kosong dan Belum ada titik terang dari Walikota Terkait Pemilihan Wakil Walikota Tanjungpinang.
Walikota Tanjungpinang Rahma saat ini menjalankan tugasnya dan menjabat walikota tanpa adanya pendamping (Wakil Walikota).
Hal ini ditanggapi oleh Sekretaris Persatuan Mahasiswa Tanjungpinang Seluruh Indonesia, Addytia Saputra, terkait kekosongan jabatan wakil walikota Tanjungpinang yang saat ini Prosesnya menunggu walikota untuk meneruskan Rekom Partai Pengusung ke DPRD Kota Tanjungpinang.
“Saya prihatin dengan hal ini, seharusnya Ibu Walikota mengedepankan kepentingan Masyarakat yang ingin mempunyai Wakil Walikota dan mengenyampingkan Ego serta Ambisi Beliau.” Tutur Adit.
Dari informasi yang beredar bahwa Partai Pengusung kota Tanjungpinang sudah mengirimkan surat rekomendasi calon wakil walikota kepada walikota Tanjungpinang, dan sampai hari ini terhitung sudah lebih dari 4 bulan tidak ditanggapi.
“Kami sangat kecewa dengan keadaan Kota Tanjungpinang saat ini yang Morat Marit Ekonominya, kasus Covid semakin banyak, pengelolaannya yang tidak terarah. Seharusnya Ibu Walikota melihat Kondisi sekarang, bukan menghitung untuk 2024, masih lama itu .” Tutur Adit Sekretaris Persatuan Mahasiswa Tanjungpinang Seluruh Indonesia.
Sekretaris Permata-Si yang sering disapa Adit juga mengatakan bahwasannya jika Walikota belum memproses Surat Rekomendasi tersebut, ia akan melayangkan surat untuk Audiensi kepada Walikota.
“Kami mendesak Walikota Tanjungpinang untuk tidak memperlambat Proses Pemilihan Wakil Walikota, karena ini adalah hal yang sangat urgent, dan ini keinginan Masyarakat Kota Tanjungpinang. Walikota tidak bisa bekerja sendiri, Rakyat tidak terurus. Maka dari itu Kami Masyarakat Kota Tanjungpinang ingin Proses Pemilihan Wakil Walikota disegerakan. Jika tidak di respon dalam waktu dekat kami akan mengadakan Aksi terkait masalah ini”. Tutup Adit. (Leo)
