CENTRALBATAM.CO.ID, BLORA – Bupati Blora Arief Rohman mengajak segenap Pejabat Pemkab Blora dan warga mendoakan untuk keselamatan 53 kru TNI AL anak buah kapal selam KRI Nanggala 402 yang hilang kontak dan tenggelam dalam perairan utara Bali, Sabtu (21/4/2021) lalu.
Apalagi dari 53 KRI Nanggala 402 tersebut ada warga Blora yaitu Serda Setyo Wawan yang merupakan salah satu awak KRI Nanggala 402 asal Balun, Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora
Sebagai bentuk keprihatinan, Bupati Blora menggelar doa bersama agar segenap kru KRI Naggala 402 selamat dan mendapat yang terbaik.
Pihaknya juga menyampaikan ucapan bela sungkawa dan akan mendatangi keluarga kedua anggota TNI AL tersebut.
Bupati Arief Rohman menyampaikan turut berduka cita mendalam atas kejadian tersebut. Apalagi di KRI Nanggala 402 ada Satu putra terbaik asal Blora Serda Setyo Wawan.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Blora kami mengucapkan turut berduka yang sedalam- dalamnya, semoga bisa segera ditemukan dan keluarga diberikan ketabahan serta kesabaran,’’ ucapnya
Bupati mengatakan sejauh ini pihaknya telah memerintahkan Camat Cepu untuk mendatangi rumah keluarga perajurit TNI tersebut. Bahkan Bupati juga berencana akan langsung mendatangi rumah keduanya.
‘’Kita sudah perintahkan camat untuk mengecek rumah Keluarga anggota TNI itu. Insya Allah saya dengan Wakil Bupati juga akan ke sana,’’imbuh Bupati, saat dikonfirmasi CentralBatam.co.id., Senin (26/04/2021).(riyan)
