CENTRALBATAM.CO.ID, BATAM – Pasca ditangkap dan ditetapkannya dua orang pejabat (PNS) di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disduk Capil) Sekupang menjadi tersangka dalam kasus pungutan liar (pungli).
Walikota Batam langsung berang dan menegaskan akan merombak struktur didalamnya.
Saat dikonfirmasi, Rudi menegaskan akan melakukan perombakan seluruh pejabat. Mulai dari tingkat atas, hingga staf-staf yang ada.
Perombakan yang dilakukan pun, bukan melalui pemecatan. Namun, pergantian alias digulir.
“Kita akan segera ganti, sebentar akan ada 2 Kepala Bidang yang kita ganti dan kita tetapkan untuk menjabat di sana (Disduk Capil, red),” kata Walikota Batam, H. M. Rudi, SE., MM, saat dikonfirmasi.
Dikatakannya juga, jalur perombakan melalui pergantian, bukan ‘pemecatan’ dilakukan untuk mempercepat pemulihan kinerja yang ada.
“Kalau mau pecat, susah. Masa kita tunggu keputusan dari Pengadilan (PN) dulu? Kelamaan. Jalur cepatnya, ya digulir saja,” katanya.
Dalam beberapa minggu kedepan, jajaran pejabat-pejabat tersebut akan segera diganti. Rudi berharap, kinerja yang saat ini tengah hancur-lebur dapat diperbaiki keadaannya.
“Semoga lebih baik, kalau mulai lagi, ya kita gasak saja lagi,” tuturnya.‎
