CENTRALBATAM.CO.ID, BLORA – Akhirnya rancangan peraturan daerah (Ranperda) tentang Rancangan Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Blora Tahun 2020-2040 disetujui legislatif.
Persetujuan Ranperda RTRW itu diketahui dalam rapat paripurna DPRD Kabupaten Blora yang berlangsung pada Senin (15/2/2021).
Dalam rapat paripurna itu juga dihadiri Bupati Blora Djoko Nugroho. Rapat paripurna itu sendiri dibuka Ketua DPRD Kabupaten Blora, H M. Dasum dan dihadiri oleh 35 orang anggota dewan.
Dalam sambutannya, Bupati Blora Djoko Nugrohoa menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota DPRD yang berkenan menyetujui Ranperda RTRW dalam sidang paripurna itu.
“Alhamdulillah. Hari ini kita diparingi sehat. Dan setelah melalui tahapan penyusunan yang sangat panjang dan makan waktu lama, hari ini (Senin red) Rancangan Perda tentang RTRW dapat disetujui bersama,” kata Djoko Nugroho.
Wilayah Kabupaten Blora yang hampir separuhnya milik kehutanan merupakan salah satu kendala yang harus dihadapi dalam membangun Kabupaten Blora
“Di Blora ada sawah milik warga yang berada di tengah-tengah hutan, yang dinamakan LP2B (Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan) dimana lahan ini tidak boleh dirubah peruntukannya,” kata Djoko Nugroho.
“Sebagai contoh, jembatan Luwihaji-Medalem yang diresmikan awal tahun ini, salah satu wujud kerjasama antar dua Kabupaten untuk mensejahterakan masyarakat. Ini yang dinamakan pembangunan kawasan. Dimana penjajakan kerjasama ini sangat kita perlukan untuk pembangunan Blora kedepannya,” kata Djoko Nugroho.
Bupati menyampaikan lagi terima kasih atas kerjasama eksekutif dan legislatif untuk kemajuan Blora.
“Sekali lagi terimakasih, semoga dengan ditetapkannya Ranperda ini dapat mengakomodir dinamika pembangunan yang terjadi di Kabupaten Blora,” pungkas Bupati.
Rapat paripurna yang dihadiri oleh jajaran Forkopimda Kabupaten Blora, Kepala OPD di lingkungan Kabupaten Blora dilanjutkan dengan penyampaian Laporan Kegiatan Reses Masa Persidangan Ketiga Tahun 2020.(riyan)
