CENTRALBATAM.CO.ID, BINTAN –Daya tarik pariwisata Bintan di Manca Negera terus meningkat. Hal ini dibuktikan saat event olahraga wisata Tour De Bintan kembali diadakan pada tanggal 3 sampai dengan 5 Maret 2017 ini yang diikuti oleh lebih dari 40 Negara.
Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Bintan, Luki Zaiman Prawira saat dikonfirmasi mengatakan untuk saat ini sudah mendaftar sebanyak 950 orang lebih ikut berpartisipasi di anjang ini. Jumlah ini kata Luki akan terus bertambah hingga satu minggu kedepan.
“Jumlahnya diperkirakan lebih dari 1000 peserta. Sebab pendaftaran masih terbuka hingga 1 minggu kedepan,” ujar Luki usai rapat koordinasi Pemkab terkait event Tour De Bintan di Kantor Bupati Bintan, Jumat (17/2/2017).
Lebih lanjut Luki mengatakan acara Tour De Bintan kali ini masuk dalam kalender balap sepeda International UCI ( Union Cycliste Internationale). Dan UCI ini merupakan satu-satunya di Indonesia yang masuk kategory Grand Fondo.
“Kita wajib bersyukur dan bangga, sebab kali ini Tour De Bintan masuk ke kalender International, UCI khususnya di kategory Grand Fondo. Kita merupakan satu-satunya di Indonesia yang masuk dalam UCI cabang Grandfondo ini ,” ujar Luki mantap.
Masih kata Luki, untuk menyukseskan acara ini, Bupati Binta Apri Sujadi sudah memberikan arahan kepada setiap SKPD untuk tindak lanjut. Sehingga Bintan kembali tercata sebagai salah pelaksana event terbaik di dunia.
Sementara itu, assitent General Manager (GM) Bintan Resort Cakrawala (BRC) Aditya menjelaskan jumlah peserta event kali meningkat dari tahun sebelumnya. “Kalau tahun ini ada peningkatan. Karena tahun sebelumnya hanya berada dikisaran 800 orang,” kata Aditya.
Peningkatan jumlahj ini kata Aditya tidak lain karena dukungan dari Pemkab Bintan melalui Dispar Bintan. Untuk itu mengatakan tidak akan mengecewakan para peserta event ini.
Terpisah, Kapolres Bintan, AKBP Febri Guntur Sunoto mengatakan, dirinya siap mendukung dan mengamankan tahunan ini. “Kita siap mendukung dan mengamankan event ini. Mudah-mudahan lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya,” pungkas Febri. (Ndn)
