CENTRALBATAM.CO.ID, ANAMBAS – Tim gugus tugas Kabupaten Kepulauan Anambas kembali merilis adanya penambahan satu warga Kabupaten Kepulauan Anambas yang terkonfirmasi Covid-19 dengan kasus nomor 6, Senin (911/2020).
“Kami sampaikan dari temuan baru satu kasus terkonfirmasi positif covid – 19 yang merupakan hasil tracing. Hal ini diketahui setelah pemeriksaan metode RT PCR yang dilakukan di laboratorium RSUD Tarempa,” kata Sahtiar Ketua Pelaksana Harian Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Kepulauan Anambas, Senin (9/11/2020).
Sahtiar menambahkan pasien ini kontak erat dengan pasien kasus nomor 5 dan memiliki ciri hilang indera penciuman sehingga dilakukan tes RT PCR di laboratorium RSUD Tarempa.
“Adapun informasi terkait pasien yang terpapar tersebut adalah Ny P (33). Ny P adalah seorang pegawai negeri sipil yang bertugas di RSUD Palmatak yang merupakan hasil tracing dari kontak darurat dengan nomor 5 yang sebelumnya mengalami demam dan hilang indra penciuman, “katanya.
Sahtiar menambahkan, Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Anambas terus melakukan tracing dalam penelusuran pada paramedis di RSUD Palmatak. Selain dilingkungan RSUD Palmatak, Dinas Kesehatan juga mengecek orang yang kontak dengan pasien terpapar Covid-19 ditempat kerja maupun dilingkungan keluarga.
“Setelah ditemukan maka dilanjutkan dengan pengambilan swab hidung dan tenggorokan untuk dilakukan pemeriksaan dengan metode RT PCR di laboratorium RSUD Tarempa, jika hasilnya positif maka akan disampaikan kepada masyarakat,” katanya.
Tim gugus tugas menghimbau kepada seluruh masyarakat agar senantiasa menerapkan protokol kesehatan dalam masa adaptasi tatanan baru pada masa Pandemi Covi-19 ini.
Masyarakat agar selalu melakukan protokol kesehatan pada saat berinteraksi dengan keluarga yang tinggal satu rumah, keluarga tidak satu rumah dan di lingkungan kerja. Sehingga cluster keluarga dan tempat kerja bisa dicegah bersama-sama.
Adapun protokol kesehatan senantiasa harus dilakukan adalah memakai masker, menjaga jarak (tidak bersalaman, red) dan mencuci tangan dengan sabun sesering mungkin sehingga bisa mengatasi Covid-19 ini. (jhon)
