CENTRALBATAM.CO.ID, LINGGA – Hingga Sabtu (19/6/2021) ada 18 warga Kabupaten Lingga terpapar Covid-19.
Pasien positif corona ini berdasarkan data dari Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kabupaten Lingga, hingga Sabtu (19/6/2021)
Dari penambahan 18 kasus aktif di Lingga tersebut, total keseluruhan kasus aktif sebanyak 56 orang.
Juru bicara atau Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Lingga, Wirawan Trisna Putra membenarkan adanya penambahan pasien positif covid-19.
“Pasien yang terpapar corona ini merupakan warga Kecamatan Lingga Utara, Kecamatan Singkep, dan Kecamatan Lingga. Semua pasien punya riwayat kontak dengan pasien covid sebelumnya,” kata Wirawan, Minggu (20/6/2021).
Wirawan menyebutkan, adapun 18 kasus penambahan ini didominasi dari wilayah Kecamatan Lingga Utara, dengan tambahan 13 kasus. Selanjutnya Kecamatan Singkep dengan 3 kasus, dan 2 kasus di Kecamatan Lingga
“Saat ini 18 pasien menjalani isolasi mandiri dengan pemantauan petugas kesehatan setempat,” kata Wirawan.
Wirawan menjelaskan, saat ini ada 2 wilayah yang menjadi zona merah, yakni Kecamatan Lingga Utara dan Kecamatan Lingga.
Ia menambahkan, ada tambahan 4 kasus sembuh dari 4 wilayah, yakni Kecamatan Lingga Timur, Kepulauan Posek, Lingga, dan Lingga Utara.
Wirawan mengingatkan, untuk sejauh ini Lingga telah menginjak angka kasus Covid-19 sebanyak 464, dengan 56 kasus aktif, 394 kasus sembuh, dan 10 orang meninggal dunia.
Wirawan mengimbau, agar masyarakat lebih disiplin menerapkan protokol kesehatan, dengan menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menghindari keramaian.
“Jika mengalami demam, batuk, pilek, nyeri otot dan memiliki riwayat perjalanan dari daerah transmisi lokal ataupun memiliki riwayat kontak erat dengan pasien terkonfirmasi Covid-19, segera laporkan dan periksakan kesehatannya pada petugas kesehatan terdekat,” imbaunya.(feb)