CENTRALBATAM.CO.ID, BINTAN –Kapolres Bintan, AKBP Bambang Sugihartono melakukan peninjauan pencangan vaksin khusus untuk anak berusia 12 tahun hingga 17 tahun. Selain golongan anak, pada kesempatan itu juga ibu hamil dan ibu menyusui yang ada di Kecamatan Gunungkijang juga ikut pada pencangan itu.
Pada kesempatan itu, Bambang mengucapkan terimakasih kepada para peserta vaksin. Ia meminta agar tetap semangat dan selalu melaksanakan protokol kesehata demi melindungi diri dari covid-19.
“Saya ucapkan selamat kepada anak anak yang akan melaksanakan vaksin, tetap semangat dan laksanakan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan. Hal ini guna melindungi diri virus corona atau covid-19,” ujarnya, Jumat (2/7)
Lebih lanjut ia meyakinkan para peserta vaksin agar tidak takut memberikan diri divaksin. Sebab menurutnya, apabila seseorang sudah divaksin, maka imunitas tubuh akan meningkat.
“Jangan takut untuk divaksin karena vaksinasi akan meningkatkan imunitas tubuh kita. Saya ingatkan, walaupun sudah melakukan vaksinasi tetap menjaga kesehatan dengan mengkonsumsi makanan bergizi dan berolahraga,” himbaunya.
Selain Kapolres Bintan, Kabag OPS Polres Bintan AKP Monang P Silalahi juga mendampingi pelaksanaan peninjauan kegiatan Vaksinasi itu.
Dari kegiatan itu, setidaknya sebanyak 200 orang anak dan ibu hamil serta ibu menyusui dari 6 sekolah yang ada di Kecamatan Gunungkijang ikut di vaksin.
“Himbauan kami selanjutnya agar anak yang berada diusia 12 tahun hingga 17 tahun dan ibu hamil serta ibu menyusui agar segera mevaksin diri di Puskesmas terdekat,” tambah Kabag Ops Polres Bintan, AKP Monang P Silalahi.
Lebih lanjut Monang menjelaskan, dengan ikut program vaksin, maka akan meningkatkan kekebelan tubuh. Sehingga tidak mudah menjadi salah satu korban dari covid-19.
“Karena dengan ikut program vaksin ini akan meningkatkan kekebelan tubuh. Namun, seperti yang dikatakan pak Kapolres tadi agar tetap patuh pada protokol kesehatan serta makan makan bervitamin serta rajin berolah raga,”pungkasnya. (Nnd)