CENTRALBATAM.CO.ID, BATAM-Hanya dengan Rp 999 ribu, Anda sudah bisa dapatkan Andromax E+ Smartphone dari Smartfren. Andromax E2+ ini merupakan Smartphone dengan tagline yang diusung dengan tema “ngegame makin seru”.
Jefrie Batubara, Smatfrent Regional Nort Sumatera, mengatakan Andromax E2+ dipersiapkan agar para pengguna dapat menikmati berbagai macam hiburan. Ponsel ini hadir dengan 2GB RAM, memori internal 16 GB serta prosesor Snapdragon 212 Quadcore 1.4 Ghz Cortex A7.
Sementara untuk tampilan, Andromax E2+ dilengkapi layar IPS + OCA LCD dengan teknologi Full Wide Video Graphics Array (FWVGA) dengan resolusi854x480 piksel dengan ukuran layar 4,5” sehingga pengguna akan mendapatkan better viewing angle serta warna yang lebih nyata.
“Smartphone ini juga dilengkapi dengan Dolby Digital Audio Enhancer serta Snapdragon audio yang menyajikan audio berkualitas tinggi dengan efek surround digital,” katanya.
Jefrie mengatakan, selain itu untuk memastikan kepuasan pengguna, Smartfren menyematkan fitur Smart Screen yang memudahkan pengguna Andromax E2+ untuk mengakses fitur-fitur lain yang terdapat di dalam ponsel hanya dengan menggambar pattern tertentu yang telah diatur sebelumnya.
Ponsel ini juga dilengkapi kamera depan 5MP AF BSI Sensor dan kamera depan 5MP dengan flash. Baterai Andromax E2+ memiliki kapasitas 1900 mAh dengan teknologi Quick Charge 1.0 dari Qualcomm yang mampu mengisi daya pada ponsel hingga 40 persen lebih cepat. d Andromax E2+ ini sudah support jaringan 4G LTE Advanced dan juga teknologi VoLTE dari Smartfren. Dengan VoLTE dapat menggunakan video call yang stabil dan mudah.
“Sampai 31 Desember 2016 setiap pembelian Andromax E2+ ini akan mendapatkan Bonus Big Kuota 100GB,” katanya.(*)
