CENTRALBATAM.CO.ID, BATAM – Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan oleh tim Saber Pungli Polda Kepri, Senin (8/5/2017) siang lalu masih menyisakan cerita.
Ternyata, yang diamankan petugas ialah Kepala Satuan Kerja Kantor Pelabuhan Laut Batu Ampar.
Namanya Adil Setiadi. Dia ditangkap di Hotel Planet Holliday, Nagoya, Batam.
Penangkapan dilakukan, setelah terduga pungli ini menerima sejumlah uang dari oknum lainnya. Tak main-main, jumlahnya mencapai puluhan juta rupiah. Sungguh sangat disayangkan, pejabat yang menerima gaji bulanan melimpah malah terlibat aksi tercela itu.
Hingga saat ini, belum diketahui, uang tersebut berasal darimana dan apa tujuannya. Senada, Direktorat Kiminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Kepri juga belum bersedia membeberkan hasil pemeriksaan.
Saat dikonfirmasi, pejabat BP Batam juga belum tahu persis OTT yang terjadi terkait apa.
“Belum tahu secara detil terkait apa (pungli). sampai saat ini, kita juga belum ada informasi atau koordinasi dengan penyidik Polda Kepri,” kata Direktur Humas dan Promosi BP Batam Purnomo Andiantono Selasa (9/5/2017) pagi.
Menurut informasi yang diperoleh, sebenarnya Adil belum lama menjabat di posisi tersebut. Miris, baru saja menjabat, Adil tak mampu menahan nafsunya hingga akhirnya digelandang ke Mapolda Kepri.
Trending
- Polisi Tangkap Terduga Pembunuh DA di Natuna
- Cen Sui Lan dan Jarmin Sidik Resmi Ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Natuna Terpilih
- PLN Batam Sukses Keandalan Sistem Listrik Natal dan Tahun Baru 2025
- Kapolda Kepri Pimpin Sertijab Sejumlah Pejabat Utama Polda Kepri
- 198 Personel Perwira Menengah Polda Kepri Dimutasi
- KPU Natuna Tetapkan Cen Sui Lan-Jarmin Sidik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
- Penemuan Jasad Wanita di Air Kolek, Polisi Selidiki Penyebab Kematian
- Kapolda Kepri Rayakan Natal Bersama Oukumene Keluarga Besar Polda Kepri