CENTRALBATA.CO.ID, LINGGA – Bupati Lingga Muhammad Nizar bersama Kapolres Lingga, Danlanal Dabo Singkep, Camat Singkep Barat, Kapolsek Singkep Barat dan perangkat Desa Jagoh juga turun memantau arus mudik atau kepulangan penumpang dari Tanjungpinang ke Lingga, Senin (3/4/2021).
Sekira pukul 16.00 WIB, penumpang yang baru tiba diarahkan untuk mematuhi protokol kesehatan, dengan mencuci tangan dan melakukan screening.
“Semoga dengan memperketat pintu masuk ini, peningkatan covid-19 bisa teratasi. Tentunya seluruh masyarakat harus disiplin,” kata Nizar.
Tidak hanya Bupati Lingga yang turun memantau langsung arus mudik. Namun Tim gabungan yang terdiri dari TNI-Polri Polres Lingga, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) bersama Dinas Perhubungan kabupaten Lingga juga melakukan pemantauan dan pengamanan terhadap arus kepulangan penumpang tujuan Tanjung Pinang ke Lingga, Senin (3/4/2021).
Adapun kegiatan pengamanan tersebut berdasarkan instruksi Bupati Lingga, Muhammad Nizar untuk memperketat pintu masuk pelabuhan atau bandara se-Kabupaten Lingga.
Salah satu titik lokasi paling padat, yakni di Pelabuhan Jagoh, Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga tempat kegiatan berlangsung.
Tidak hanya itu, Dinas Kesehatan Kabupaten Lingga diikuti dengan petugas kesehatan dari Puskesmas Raya, Puskesmas Lanjut, dan Puskesmas Penuba juga ikut turun melakukan screening sekaligus himbauan kepada penumpang yang baru tiba di Pelabuhan Jagoh itu.
Sementara Kapolres Lingga AKBP Arief Robby Rachman mengatakan, kegiatan bersama Forkopimda itu untuk langsung melihat situasi dan pelaksanaan di lapangan terhadap pengamanan dan penerapan Prokes oleh pelaku perjalanan.
“Ternyata setelah kami lihat, pelaksanaannya sudah cukup baik. Hanya tinggal melakukan evaluasi lagi untuk kedepannya,” kata Robby.
Robby mengatakan, pengamanan tersebut akan terus dilakukan dengan komitmen, berdasarkan hasil rapat bersama Bupati Lingga.(mzi)