Penulis: Zulfikar

CENTRALBATAM.CO.ID, BATAM – Komisi I DPRD Kota Batam menggelar Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) membahas izin pembangunan tower telekomunikasi yang berdiri di atas rumah dan ruko, khususnya di kawasan Perumahan Puriagung, Kelurahan Mangsang, Kecamatan Sungai Beduk. Rapat dipimpin Anggota Komisi I, Dr. Muhammad Mustofa SH MH, didampingi Sekretaris Komisi I Anwar Anas, dan dihadiri anggota komisi lainnya. Turut hadir perwakilan Dinas CKTR, DPMPTSP, Satpol PP, Camat Sungai Beduk, Lurah Mangsang, pimpinan PT Protelindo, serta perangkat RT dan RW setempat. Warga menyampaikan keresahan mereka terkait potensi bahaya serta gangguan kenyamanan akibat keberadaan tower yang dibangun di atap pemukiman. Menanggapi hal itu,…

Read More

CENTRALBATAM.CO.ID, BATAM – Komisi I DPRD Kota Batam menggelar Rapat Dengar Pendapat Umum (RDPU) terkait keterlambatan pelayanan pembayaran Uang Wajib Tahunan Otorita (UWTO) bagi Kavling Siap Bangun (KSB) di Sagulung Sumber Sari, Kelurahan Sungai Langkai, Kecamatan Sagulung, Rabu (17/9/2025). Rapat dihadiri pejabat BP Batam dari Direktorat Pengelolaan dan Pengendalian Lahan, perwakilan BPN, Satpol PP, serta perangkat kecamatan dan kelurahan setempat bersama tokoh masyarakat, RT, dan RW. Dalam forum tersebut, warga menyampaikan keluhan karena permohonan pembayaran UWTO mereka ditolak, sehingga legalitas kavling yang ditempati tertunda. Menyikapi hal ini, anggota Komisi I DPRD Batam, Muhammad Mustofa, meminta BP Batam lebih terbuka dalam…

Read More

CENTRALBATAM.CO.ID – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) di Jakarta, Selasa (16/9). Agenda utama rapat membahas perubahan susunan pengurus perseroan sebagai langkah memperkuat tata kelola perusahaan serta mendukung percepatan transformasi TelkomGroup. Melalui keputusan rapat, pemegang saham menyetujui formasi baru Dewan Komisaris dan Direksi. Perubahan ini diharapkan mampu memperkuat arah strategis TelkomGroup dalam mengakselerasi transformasi digital. Susunan Dewan Komisaris Susunan Direksi Perubahan kepengurusan ini menjadi bagian dari strategi memperkuat fondasi kepemimpinan Telkom dalam menghadapi tantangan industri digital yang terus berkembang. “Telkom terus bertransformasi menjadi digital telco sekaligus enabler ekosistem digital nasional yang berdaya…

Read More

CENTRALBATAM.CO.ID, BINTAN– Bupati Bintan, Roby Kurniawan, menerima kunjungan delegasi dari Kedutaan Besar Australia pada Selasa pagi (16/9/2025) di Ruang Pertemuan Bandar Seri Bentan. Rombongan tersebut dipimpin oleh Political Counselor Esther Perry, didampingi Political Secretary 1st Ryan Cunningham, Research Officer Amira Febriyanti, serta dua perwakilan James Cook University, Lulu Wardhani dan Ria Fitriana. Pertemuan berlangsung dalam suasana hangat dan berfokus pada isu-isu kemaritiman. Indonesia dan Australia, yang memiliki karakter geografis serupa sebagai negara kepulauan, berbagi kepentingan besar dalam pengelolaan sumber daya laut. Kunjungan ini juga menjadi tindak lanjut dari kegiatan kolaboratif antara James Cook University dan Universitas Maritim Raja Ali Haji…

Read More

CENTRALBATAM.CO.ID, BATAM – Badan Pengusahaan (BP) Batam menghadiri Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi VI DPR RI, di Gedung Nusantara I, Jakarta, Senin (15/9/2025). Rapat dengan agenda Penyesuaian Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) BP Batam tahun 2026 ini, dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi VI DPR RI, Andre Rosiade. Hadir dalam kesempatan tersebut, Kepala BP Batam, Amsakar Achmad; Wakil Kepala BP Batam, Li Claudia Chandra; seluruh jajaran Deputi; serta pejabat tingkat II dan III di lingkungan BP Batam. Dalam kesimpulan rapat, Andre menyampaikan bahwa Komisi VI DPR RI telah menyetujui Pagu Anggaran BP Batam tahun 2026 sebesar Rp 2.447.948.530.000,- (Dua Triliun Empat…

Read More

CENTRALBATAM.CO.ID, BATAM – Warga Perumahan Central Green Mansion (CGM) RT 02 RW 05, Kelurahan Tanjung Pinggir, Kecamatan Sekupang, Kota Batam menggelar gotong royong (goro) pacu jalur, Minggu (14/9/2025). Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Lurah Tanjung Pinggir, H. Agus Syofian, yang akrab disapa Pak Haji Umroh Bersama Samira. Dalam kesempatan itu, Lurah Tanjung Pinggir, Agus Syofian menegaskan bahwa goro akan menjadi agenda rutin minimal setiap tiga bulan sekali di seluruh pemukiman Tanjung Pinggir. Menurutnya, kerja bakti semacam ini tidak hanya membersihkan lingkungan, tetapi juga memperkuat kebersamaan warga. “Gotong royong adalah warisan budaya kita. Selain mempererat silaturahmi, kegiatan ini menjaga lingkungan tetap…

Read More

CENTRALBATAM.CO.ID, BATAM – Pangkodau I, Marsda TNI Muzafar, S.Sos., M.M., meresmikan Patung Ksatria Hang Nadim di Lanud Hang Nadim Batam pada Minggu (14/9/2025). Peresmian ini menjadi bentuk penghormatan kepada pahlawan Melayu sekaligus pengingat nilai perjuangan bagi generasi penerus. Rangkaian acara dimulai dengan pemotongan pita, kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti oleh Pangkodau I. Patung Ksatria Hang Nadim diharapkan dapat menjadi simbol keberanian, semangat juang, serta keteladanan yang tidak lekang oleh waktu. Komandan Lanud Hang Nadim, Letkol Pnb Hendro Sukamdani, M.Tr.Opsla., menegaskan bahwa pembangunan monumen ini merupakan penghargaan terhadap sosok Laksamana Hang Nadim yang dikenal sebagai pejuang cerdas, tangguh, dan berani membela…

Read More

CENTRALBATAM.CO.ID, BATAM — Perekonomian Batam mencatatkan pertumbuhan impresif sebesar 6,66% secara tahunan (year-on-year) pada Triwulan II 2025, melampaui rata-rata pertumbuhan nasional sebesar 5,3%. Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS), Batam menyumbang lebih dari 66% Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Provinsi, melampaui pertumbuhan sektor non-migas provinsi yang tercatat sebesar 5,24%. Sementara itu, sebagai pendorong utama, lonjakan Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB) yang tumbuh 9,22%, memberikan kontribusi 3,81 poin persentase terhadap total pertumbuhan ekonomi Batam. Anggota/Deputi Bidang Investasi dan Pengusahaan Fary Francis mengatakan angka tersebut mencerminkan kepercayaan investor yang kuat. Serta percepatan pembangunan kapasitas produksi di sektor manufaktur bernilai tambah, logistik, dan…

Read More

CENTRALBATAM.CO.ID, ANAMBAS – Medco E&P Natuna Ltd (Medco E&P), perusahaan Kontraktor Kontrak Kerja Sama di bawah naungan SKK Migas, berkolaborasi dengan Detara Foundation kembali menyelenggarakan Festival Lingkungan Anambas 2025. Acara berlangsung meriah di Lapangan Sepak Bola Desa Candi, Kecamatan Palmatak, Kabupaten Kepulauan Anambas, Sabtu (13/9/2025). Dengan mengusung tema “Pangan Lestari, Jika Kita Peduli”, festival ini berhasil menarik sekitar 400 peserta yang terdiri dari pelajar, tenaga pendidik, perwakilan pemerintah daerah, komunitas, hingga masyarakat umum. Kegiatan ini menjadi bagian dari program Sekolah Peduli Lingkungan yang bertujuan mendorong perubahan perilaku, meningkatkan kesadaran, sekaligus memperbaiki kualitas lingkungan di Anambas. Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Anambas,…

Read More

CENTRALBATAM.CO.ID, BATAM – Astra Daihatsu Batam kembali menghadirkan Trade In Festival, program tukar tambah mobil yang sudah menjadi agenda bulanan dan terus mendapat respons positif dari masyarakat. Gelaran yang dilaksanakan setiap Minggu kedua ini membuka peluang bagi warga Batam untuk menukar kendaraan lama dengan unit Daihatsu terbaru, sekaligus memperoleh nilai tukar yang lebih tinggi serta promo istimewa. Pada penyelenggaraan Sabtu (13/9/2025) di kawasan Lubuk Baja, Astra Daihatsu memberikan kelebihan hingga Rp 4 juta dibandingkan harga tukar tambah reguler. Misalnya, pembelian Daihatsu Xenia kini mendapat potongan Rp 38 juta, meningkat dari diskon biasanya Rp 34 juta. Branch Manager Astra Daihatsu Batam,…

Read More